Kampanye Dialogis di Kelurahan Balai Raja, Warga 100 % Siap Menangkan KBS Bersatu

Minggu, 13 Oktober 2024

Pinggir,Cakapriau.com-Pasangan calon Bupati Bengkalis nomor urut 1 Kasmarni,S.Sos.MMP dan Bagus Santoso masih mendapat kepercayaan dari masyarakat Kelurahan Balai Raja Kecamatan Pinggir untuk memimpin Negeri Junjungan satu periode lagi.Hal ini disampaikan masyarakat pada saat kampanye dialogis dikediaman Rohman jalan Bengkalis,Minggu(13/20/2024) sekira pukul 13.00 Wib.

“Kami bangga dengan sosok ibu Kasmarni,selama 3,5 tahun beliau menjabat sebagai Bupati Bengkalis periode 2019-2024 Alhamdulillah Kelurahan Balai Raja memiliki 4 bangunan kantor yang kami nilai setingkat dengan level Kecamatan,ujar Ustadz Jenianto mewakili tokoh masyarakat di Balai Raja.

Masih kata ustadz Jenianto, 4 Bangunan itu adalah,Puskesmas,kantor KUA,Korwil Pendidikan dan UPT Balai Benih Ikan(BBI).Artinya Kelurahan Balai Raja ini sangat diistimewakan oleh ibu Kasmarni,apabila masyarakatnya masih juga tidak mau memilih ibu kasmari yang sudah memperjuangkan Balai Raja ini berarti masyarakatnya BUTA.

“Tak hanya soal bangunan,pembangunan jalan,drainase sudah kita rasakan adanya.Nah untuk jalan yang masih belum dikerjakan ini adalah PR bagi ibuk untuk melanjutkan pembangunan tersebut,caranya mari kita bersama-sama 100% antarkan ibu Kasmarni duduk menjadi Bupati Bengkalis periode 2024-2029.

Ustadz Jenianto juga mengatakan bahwa diwilayah Kelurahan Balai Raja Insyaallah akan dibangun”Ecopark”tempat pariwisata alam yang didalamnya lengkap dengan tumbuh-tumbuhan alamnya,juga ada binatangnya,jadi seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Bengkalis sudah tidak perlu lagi pergi jauh-jauh karena di Balai Raja kedepan sudah ada dibangun
melalui program unggulan ibu Kasmarni,S.Sos MMP,tutupnya.

Dalam orasinya dihadapan ratusan masyarakat Kelurahan Balai Raja Balai calon Bupati Bengkalis nomor urut 1 Kasmarni,S.Sos,MMP menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kelurahan Balai Raja yang telah hadir diacara Kampanye dialogis ini.

“kami ingin menyampaikan program Kami memang hari ini bapak-Ibu sudah merasakannya terutama adanya bantuan keuangan satu miliar,satu desa kelurahan,satu kecamatan dimana di dalam keuangan itu sangat banyak kegiatan yang sudah dilakukan yakni adanya penyuluh agama di setiap desa dan Kelurahan,kemudian bantuan rehab rumah layak huni, jalan-jalan lingkungan yang sudah diperbaiki,bantuan-bantuan serikat untuk tenda kursi, BPJS gratis,berobat gratis dan pengurusan administrasi yang mudah serta banyak lagi lainnya.

“Saat ini kami masih berjuang terutama masalah tenaga kerja, dengan membuat peraturan daerah yaitu mengharuskan perusahaan daerah menerima tenaga kerja lokal sebanyak 70%.Alhamdulillah sudah 3000 lebih tenaga kerja yang diterima melalui kegiatan ke JOB Fair yang dilaksanakan oleh file Pemerintah Kabupaten Bengkalis melalui dinas tenaga kerja.Kami juga akan membuatkan Balai pelatihan-pelatihan yang lebih banyak lagi dari pada sebelumnya.Dengan banyaknya dilaksankan Balai Pelatihan Kerja(BLK) nantinya sehingga kita bisa menjadi tenaga kerja Mandiri bisa berdiri sendiri tanpa harus meminta minta kerja dengan orang.Jadi kehadiran saya kesini selain orasi juga bersilahturahmi kepada masyarakat mohon dukungan untuk menjadi Bupati Bengkalis periode 2024-2029,ujar Kasmarni.

Tampak hadir dalam Kampanye dialogis tersebut anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Dapil Pinggir dan Talang Muandau Al Azmi,Adihan,Rumbin Sitio,Iqbal,Lourensius Tampubolon,ketua PAC Kecamatan Pinggir Loit,para partai pengusung KBS Bersatu,Grip Jaya Kabupaten Bengkalis,tokoh masyarakat,tokoh agama,tokoh pemuda,tokoh adat dan ratusan masyarakat diwilayah Kelurahan Balai Raja.(CKR).

Banner-Top

Baca Juga

Berita Terkait

Whatsapp