Duri,Cakapriau.com-Atlet Taekwondo Duri yang beralamat jalan Sultan Syarif Kasim Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis berhasil meraih 17 Emas,12 perak dan 18 perunggu pada Event Riau National Taekwondo Championship 2025 yang diselenggarakan sejak 6 – 9 Februari 2025 kemarin digelanggang olahraga Remaja Pekanbaru.
Perihal keberhasilan tersebut disampaikan langsung oleh Eko Saputro, S.Pd sebagai pelatih melalui Redho Naslin kepada media Cakapriau.com,Senin(10/02/2025) via pesan WhatsApp.
“Alhamdulillah,atlet King Dragon Taekwondo Club Duri yang beralamat jalan Sultan Syarif Kasim Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis telah berhasil meraih prestasi pada event Riau National Taekwondo Championship 2025 yang diselenggarakan sejak 6 – 9 Februari 2025 kemarin digelanggang olahraga remaja Pekanbaru,tulis Redho.
Lanjut Redho,adapun perolehan medali yang berhasil diraih yaitu 17 Emas,12 perak dan 18 perunggu.Dari perolehan medali tersebut,atlet King Dragon Taekwondo Club Duri meraih posisi peringkat ke 5(lima) di Event Riau Nasional 2025.
Adapun jumlah atlet yang diturunkan King Dragon pada Event Riau Nasional tersebut sebanyak 47 atlit dari 49 cabang pertandingan.
Tak hanya itu saja,King Dragon juga menurunkan atlit Superkids usia 4 tahun dan berhasil memperoleh medali emas.Semoga King Dragon Taekwondo Club Duri terus maju,berkembang dan selalu menorehkan prestasi disetiap Event yang dilaksanakan baik tingkat Provinsi, nasional maupun internasional,tutup Redho.(CKR)