48 Petugas Pantarlih Kelurahan Titian Antui Resmi Dilantik

Minggu, 12 Februari 2023

PINGGIR,Cakapriau.com-Sebanyak 48 orang petugas Pemuktahiran data Pemilih(Pantarlih) Pemilihan Umum(Pemilu) 2024 di Kelurahan Titian Antui Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis resmi dilantik oleh PPS.Kegiatan tersebut digelar diruang pertemuan kantor lurah Titian Antui,Minggu(12/02/2023) sekira pukul 09.00 WIB.
Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Lurah Titian Antui Redho Naslin,Robinson Harahap selaku ketua Panitia Pemungutan Suara(PPS) Kelurahan Titian Antui beserta anggota dan Panwas Pemilu Kelurahan Titian Antui.
Lurah Titian Antui Redho Naslin dalam sambutannya menyampaikan”Petugas Pantarlih merupakan ujung tombak dalam mensukseskan pelaksanaan pemilu serentak 2024 nantinya.Nah,sebagai ujung tombak dalam pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih tentunya harus perlu kesiapan yang baik dalam menjalankan tugas.Dengan meningkatkan serta menerapkan saling berkoordinasi baik kepada tokoh masyarakat,RT serta RW di lokasi saat melakukan Coklit pekerjaan ini bisa lancar, cepat dan mudah.
 
“Kepada petugas Pantarlih yang akan melakukan Pemuktahiran data saya mengingatkan, untuk tetap selalu menggunakan atribut lengkap menjalankan tugas.Karna penyusunan daftar pemilih merupakan salah satu tahapan yang sangat krusial dan strategis bagi terselenggaranya pemilihan umum. Oleh karena itu pemutakhiran data pemilih menentukan bagi tahapan Pemilu selanjutnya, jika penyusunan daftar pemilih bermasalah atau tidak valid dapat dipastikan tahapan Pemilu akan terganggu.
Sekali lagi,saya atas nama Pemerintah Kelurahan Titian Antui mengucapkan selamat kepada petugas Pantarlih yang baru dilantik,jalankan tugas dengan baik,ikhlas dan sabar,tutup lurah.
 
Usai pelantikan,penandatanganan fakta integritas petugas yang baru dilantik mengikuti Bimtek.(CKR)

Banner-Top

Baca Juga

Berita Terkait

Whatsapp