Dinas Perkim Kabupaten Bengkalis Gelar Sosialisasi Perbaikan RTLH di Kecamatan Pinggir

Rabu, 22 November 2023

Pinggir,Cakapriau.com-Guna mendukung program Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam percepatan pembangunan perbaikan rumah tidak layak huni(RTLH),Dinas Perumahan,Permungkiman dan Pertanahan Kabupaten Bengkalis menggelar sosialisasi yang digelar di Aula Kecamatan Pinggir,Rabu(22/11/2023).
 
Sosialisasi tersebut dihadiri oleh beberapa Kepala desa dan lurah di Kecamatan Talang Muandau dan Kecamatan Pinggir serta masyarakat penerima bantuan perbaikan rumah tidak layak huni yang berada di dua kecamatan.
 
Kepala Dinas Perumahan,Permungkiman dan Pertanahan Kabupaten Bengkalis Supardi melalui Kabid Sekarang Mohd. Elkhusairy terkait sosialisasi tersebut mengatakan.
 
“Sosialisasi ini dalam rangka memberikan pemahaman kepada kepala desa,lurah tentang program Bupati Bengkalis ibu Kasmarni terkait bantuan perbaikan rumah tidak layak huni untuk masyarakat yang layak menerima.
 
Dengan sosialisasi ini kami harapkan kepada penerima bisa memahami tentang teknis rencana pembangunan rumah tersebut.
 
Ditanya wartawan, kapan rencana  pelaksanaan pembangunan perbaikan rumah tidak layak huni,Kabid menjawab.
 
“Kita rencanakan diawal bulan(Desember 2023),kita menunggu di SK kan oleh ibu Kasmarni selaku Bupati Bengkalis.Harapan kami kedepannya mari sama-sama kita dukung program pemerintah Kabupaten Bengkalis.Terima kasih kepada Bupati Bengkalis melalui program ini masyarakat bisa merasakan langsung dampaknya,tutup Kabid.(CKR)

Banner-Top

Baca Juga

Berita Terkait

Whatsapp